Cara Mengatasi Sinyal Hilang Hanya Panggilan Darurat di HP Android

Cara Mengatasi Sinyal Hilang Hanya Panggilan Darurat di HP AndroidKeberadaan HP sebagai alat komunikasi memang bukan hal yang baru lagi. Terutama HP Android yang sudah mendukung berbagai aplikasi sehingga ponsel kamu bukan hanya dapat digunakan sebagai sarana komunikasi saja, namun dengan berbagai kegunaan lain yang saat ini sudah cukup banyak dan bervariasi.

Namun terkadang HP Android anda berada pada kondisi Hanya Panggilan Darurat (emergency call), biasanya kondisi ini ditandai dengan munculnya tanda seru pada layar ponsel anda.

Cara Mengatasi Sinyal Hilang Hanya Panggilan Darurat di HP Android

Terdapat beberapa faktor yang menyebabkan HP Android anda berada pada kondisi Hanya Panggilan Darurat.

Di bawah ini akan disampaikan faktor penyebab masalah sinyal hilang dan hanya panggilan darurat pada hp android dengan cara mengatasinya. Adapun penjelasannya adalah sebagai berikut :

Cara Mengatasi Sinyal Hilang Hanya Panggilan Darurat di HP Android

Baca JugaCara Memperbaiki Kesalahan Kartu SIM Pada Ponsel

  1. Penyebab pertama adalah anda berada pada lokasi yang tidak terjangkau oleh signal kartu SIM anda. Seperti yang kita ketahui bahwa belum seluruh wilayah di Indonesia sudah terjangkau oleh signal dari operator di Indonesia. Sehingga ketika anda berada di wilayah pelosok misalnya maka signal dari kartu seluler anda belum sampai pada lokasi dimana anda berada. Untuk mengatasi hal ini anda perlu berpindah tempat dan mencari tempat dimana signal tersebut dapat ditemukan.
  2. Hal kedua yang menyebabkan muncul Hanya Panggilan Darurap pada HP Android adalah karena pengaturan pada ponsel anda yang belum sesuai. Sebagai contoh anda menggunakan kartu operator khusus untuk jaringan 4g, namun pengaturan pada ponsel anda masih menggunakan jaringan 2g atau 3g, hal ini akan menyebabkan tidak sinkron antara pengaturan pada ponsel dengan kartu seluler anda yang menyebabkan muncul tulisan Hanya Panggilan Darurat pada HP Android anda. Cara mengatasi hal ini adalah dengan melakukan setting ulang pada ponsel anda pada menu Settings atau Pengaturan kemudian anda pilih Jaringan Seluler, lalu anda pilih 4g atau Lte.
  3. Anda menggunakan kartu SIM yang tidak sesuai dengan tipe HP Android anda. Hal ini dapat terjadi apabila ponsel android anda support terhadap jaringan 4g, namun kartu SIM adalah kartu SIM lama yang belum support terhadap jaringan 4g sehingga muncul tulisan Hanya Panggilan Darurat pada layar ponsel anda. Untuk mengatasi hal tersebut anda harus melakukan upgrade kartu SIM anda menjadi kartu SIM 4g, untuk melakukan proses upgrade kartu ini dapat anda lakukan dengan cara mengunjungi gerai terdekat maupun melalui customer service dari operator jaringan tersebut.
  4. Hal lain menyebabkan munculnya tulisan Hanya Panggilan Darurat pada HP Android adalah karena faktor cuaca. Apabila kondisi ini muncul ketika hujan deras turun, besar kemungkinan bahwa faktor cuaca yang menyebabkan tulisan Hanya Panggilan Darurat ini muncul. Untuk mengatasi hal tersebut anda hanya dapat menunggu hingga hujan reda dan berhenti, karena pada saat hujan mulai berhenti signal akan kembali normal.
  5. Pihak operator atau provider dari kartu SIM anda sedang melakukan perbaikan jaringan juga dapat menyebabkan muncul tulisan Hanya Panggilan Darurat pada layar ponsel anda, namun biasanya untuk faktor ini tidak akan berlangsung lama, karena setelah proses perbaikan ini selesai kondisi signal akan kembali normal.
  6. Keadaan ponsel yang rusak baik ponsel yang terjatuh atau pun kondisi lain yang menyebabkan ponsel tersebut rusak dan tidak dapat menjalankan fungsinya dengan baik juga dapat menjadi faktor yang menyebabkan tulisan Hanya Panggilan Darurat pada layar ponsel anda. Cara mengatasi hal ini adalah dengan cara segera memperbaiki ponsel anda terlebih dahulu pada service center sampai ponsel anda dapat kembali dipergunakan.

Ketika anda belum mengetahui penyebab tulisan Hanya Panggilan Darurat ini muncul, anda dapat mengaktifkan mode pesawat terbang selama kurang lebih 5 menit, lalu anda nonaktifkan kembali mode pesawat tersebut. Anda juga dapat melakukan proses nonaktif ponsel anda, lalu anda kembali aktifkan ponsel anda hingga anda mendapatkan jaringan atau signal pada ponsel anda.

Demikian cara mengatasi sinyal hilang hanya panggilan darurat di hp android yang dapat Gageto.com share pada artikel kali ini. Semoga bermanfaat dan sampai jumpa.

Cara Mengatasi Sinyal Hilang Hanya Panggilan Darurat di HP Android | Gageto | 4.5