Cara Mengatasi Layar Sentuh Android yang Tidak Terlalu Sensitif

Cara Mengatasi Layar Sentuh Android yang Tidak Terlalu Sensitif – Tips trik android kali ini akan mengulas penyebab layar android tidak sensitif dan bagaimana cara mengatur (setting) dan meningkatkan sensitif layar sentuh (touchscreen) android Samsung, Asus, Xiaomi, dan brand lainnya.

Hal ini perlu disampaikan mengingat tuntutan penggunaan android saat ini yang semakin meningkat yang harus dilakukan dengan cara yang cepat.

Cara Mengatasi Layar Sentuh Android yang Tidak Terlalu Sensitif

Touchscreen Repair

Apalagi jika anda adalah penggemar game yang memang ingin supaya layar sentuh anda lebih sensitif agar permainan pada game yang anda mainkan menjadi lebih seru lagi.

Daftar Isi :

Cara Mengatasi Layar Sentuh Android yang Tidak Terlalu Sensitif

Bagi anda yang membutuhkan informasi mengenai cara mudah mengatasi layar sentuh yang tidak sensitif dapat mencoba membaca ulasan di bawah ini :

  1. Lepaskan Anti Gores

Beberapa waktu lalu masih banyak yang menggunakan anti gores untuk menjaga layar sentuh ponselnya agar tidak mudah rusak.

Akan tetapi penggunaan anti gores tersebut akan membuat kinerja layar sentuh anda menjadi kurang sensitif, sehingga salah satu cara mudah yang dapat anda lakukan untuk mengatasi layar sentuh yang tidak sensitif adalah dengan melepaskan penggunaan anti gores tersebut.

Bahkan saat ini sudah banyak yang beralih dari anti gores menjadi tempered glass. Bagi anda yang menggunakan tempered glass, tempered glass ini pun kualitasnya jauh lebih bagus dari anti gores, namun jika anda menginginkan layar sentuh anda lebih sensitif ketika dipergunakan, anda dapat melepaskan juga tempered glass ini.

Apalagi jika ponsel yang anda gunakan sudah menggunakan  perlindungan Gorilla Glass pada layar sentuh sehingga ketika anda melepaskan anti gores maupun tempered glass pun tidak akan membahayakan layar sentuh anda.

Dengan adanya perlindungan Gorilla Glass ini, anti gores maupun tempered glass menjadi kurang dibutuhkan.

  1. Gunakan Aplikasi

Anda juga dapat memasang aplikasi yang dapat meningkatkan sensitifitas layar sentuh anda. Aplikasi tersebut adalah SGS Touchscreen Booster. Anda dapat mengunduh dan memasang aplikasi tersebut secara gratis pada google play store.

Setelah anda berhasil memasang aplikasi SGS Touchscreen Booster tadi, anda buka dan jalankan aplikasinya.

Baca JugaCara Mengatasi HP Android Lemot Cepat Panas Saat Internetan

Anda tinggal memilih mode yang mana yang akan anda gunakan mulai dari more slow, default, optimized, super optimized serta custom. Setelah anda memilih, anda beri tanda centang pada Start Service On Boot, lalu anda pilih Apply Charges untuk menyimpannya.

  1. Bersihkan Sampah Yang Ada Pada Ponsel Android Anda

Untuk membersihkan file sampah yang ada di ponsel anda dapat menggunakan aplikasi pembersih yang dapat anda peroleh secara gratis di google play store. Aplikasi tersebut diantaranya SHAREit, Clean Master, Super Speed Clean, Cache Cleaner dan lain sebagainya.

Setelah anda memasang aplikasi pembersih tersebut anda lakuka scanning untuk membersihkan file sampah cache pada ponsel android anda. Dengan demikian tingkat sensitifitas dari layar sentuh anda pun anda meningkat.

  1. Kurangi Skala Animasi Pada Layar Ponsel Anda

Dengan  mengurangi penggunaan skala animasi pada layar ponsel anda diharapkan layar sentuh anda menjadi lebih sensitif dan responsif.

Demikian ulasan mengenai cara mengatasi layar sentuh android yang tidak terlalu sensitif.  Semoga bermanfaat dan simak juga tutorial android lainnya hanya di Gageto.com. Terima kasih sudah berkunjung dan sampai jumpa.

Cara Mengatasi Layar Sentuh Android yang Tidak Terlalu Sensitif | Gageto | 4.5